
INFOMASE, Bogor: Rekonstruksi pembunuhan Brigadir J hari ini, Selasa (30/8) akan meliputi 78 adegan. Kelima tersangka juga akan dihadirkan yakni Ferdy Sambo, Bharada Richard Eliezer, Brigadir Ricky Rizal, Kuat Ma’ruf dan Putri Candrawathi.
Kepala Divisi Humas Polri Dedi Prasetyo menuturkan kegiatan rekonstruksi peristiwa pembunuhan Brigadir J meliputi 78 adegan. Perinciannya yakni di rumah Magelang sebanyak 16 adegan yang meliputi peristiwa tanggal 4, 7, dan 8 Juli 2022.
Sedangkan di rumah Jalan Saguling meliputi 35 adegan yakni peristiwa tanggal 8 Juli 2022 dan pasca pembunuhan Brigadir J. Kemudian di rumah komplek Duren Tiga sebanyak 27 adegan terkait pembunuhan Brigadir J.
“Setiap informasi yang kami dapatkan atas izin penyidik pasti kami infokan kepada rekan rekan media. Kami juga menyediakan layar lebar untuk bisa diliput media. Bagaimana jalannya rekonstruksi di TKP Saguling dan di Duren Tiga,” ujar Dedi di Jalan Saguling, Jakarta Selatan, Selasa (30/8).
Diungkap Dedi, saat ini Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi sudah hadir untuk menjalani rekonstruksi. Selanjutnya masih menunggu para tersangka lainnya.
Sedangkan Komnas HAM, Kompolnas dan LPSK sudah hadir untuk turut serta melihat per adegannya dalam rekonstruksi pembunuhan ini.
“Dipastikan akan tatap muka ya. Namanya rekonstruksi. Mereka akan memakai baju tahanan. Khusus untuk Bharada E akan mendapatkan pengawalan khusus,”tutur Dedi. (BH)